Wakil Walikota Pasuruan Hadiri Lepas Tugas Dandim 0819 Pasuruan

Wakil Walikota Pasuruan Hadiri Lepas Tugas Dandim 0819 Pasuruan

Pasuruan – Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo hadiri acara lepas tugas Dandim 0819 Pasuruan Letkol Arh. Burhan Fajari Arfian, S. Sos.

Bertempat di Club House Taman Dayu (06/04/2021), Acara pelepasan tugas dikemas dengan olah raga golf bersama jajaran Forkompimda Kabupaten dan Kota Pasuruan.

Wakil Walikota Pasuruan dalam sambutannya menyampaikan bahwa Letkol Arh. Burhan Fajari Arfian telah dengan luar biasa mampu membangun sinergi untuk membangun masyarakat.

Dua tahun terakhir disebut Mas Adi telah berhasil memimpin Dandim khususnya dalam mengelola masyarakat di masa pandemi.

“Sinergi dan kerja sama atas peran dan dedikasinya di Pasuruan menjadi kenangan yang tidak akan terlupakan. Kita haturkan terima kasih dan semoga sukses ditempat yang baru” Ujar Mas Adi.

Mas Adi juga berharap agar Letkol Burhan ditempat barunya juga membawa kenangan baik Pasuruan dengan segala potensinya.

“Semoga dengan Pak Burhan bertugas ditempat baru tidak melupakan Pasuruan, siapa tahu dengan jejaringnya mampu mendatangkan investor di Pasuruan” Harapnya.

Agenda lepas tugas Dandim 0819 Pasuruan dihadiri oleh Bupati Pasuruan, Wakil Bupati Pasuruan, Wakil Walikota Pasuruan, Kapolres Pasuruan, Kapolresta Pasuruan, Kajari Bangil, Kajari Kota Pasuruan, Kepala Pengadilan Negeri Pasuruan, Kepala Pengadilan Negeri Kota Pasuruan, Ketua DPRD Kota Pasuruan.

Selain jajaran Forkompimda acara juga dihadiri oleh kalangan profesional diantaranya Kepala Cabang Bank Jatim Pasuruan, Vice Presiden Direktur PT. CJI.

Tim Redaksi

Tim Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *